Judul postingan ini, 'Menulis Artikel Blog Dengan Hati' ... kok kayaknya lebay banget ya? Tetapi memang bener ini yang saya rasakan saat memposting artikel baru, mengupdate blog.
Saya memiliki sebuah blog yang (jujur saja) berpikiran dan bertujuan untuk menarik perhatian search Google. Artinya bahwa saya berharap ada trafik melimpah saat orang mengetikkan kata kunci tertentu dan artikel saya berada di halaman 1 (atas) sehingga masuk ke alamat blog saya. Tetapi, saya merasa agak 'gimanaaaa' gitu. Saya merasa terbebani dan tidak bisa bebas menuliskan apa saja karena selalu mencoba mencari padanan hot keyword.
Mungkin, harus dibedakan antara 'money site' - blog yang bertujuan make money online - dengan blog suka-suka yang isinya bisa apa saja alias gado-gado. Menulis Artikel Blog Dengan Hati mungkin lebih cocok pada blog suka-suka yang tidak harus melakukan riset keyword dahulu untuk mengejar trafik dan HPK. Jadi ya ... saya akhirnya membuat blog ini agar lebih bebas ber-eksperimen menuliskan apa saja yang saya sukai walaupun ada kemungkinan tulisan saya menjadi tidak menarik untuk dibaca dan diikuti di ranah blogger.
Menulis Artikel Blog Dengan Hati, apakah anda juga merasakan seperti yang saya rasakan?
No comments:
Post a Comment